IAIN Surakarta Buka Program Doktor

  • By locus
  • Maret 30, 2018
  • 0
  • 252 Views
Penandatanganan MOU program doktor (S3) Manejemen Pendidikan Islam

Dalam acara peresmian gedung baru yang terletak di daerah Pakis, Kabupaten Klaten. Kampus IAIN Surakarta kini membuka program baru pasca sarjana, Launching Program Doktor (S3) jurusan Manajemen Pendidikan Islam. Launching tersebut juga dilakukan penandatanganan MOU, yang dialkukan oleh pimpinan tertinggi program pasca sarjana IAIN Surakarta. Dalam kesempatan itu pula Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menandatangani launching program S3 tersebut, sebagai simbolis sudah resminya program doktor untuk jurusan MPI yang dilakukan pada Kamis (29/03).
Diadakannya program doktor merupakan ikhtiar IAIN Surakarta, untuk terus mengembangkan mutu pendidikan yang berbasis islam. Seperti apa yang diucapkan oleh bapak Rektor Mudhofir, bahwasannya IAIN Surakarta merupakan wadah pendidikan untuk menyiapkan generasi-gerasi bangsa yang unggul, serta PTKIN memiliki tanggung jawab untuk memberi kontribusi menjaga stabilitas bangsa, dengan ajaran islam yang moderat.
Acara peresmian gedung yang berasal dari SBSN (Surat Berharga Syariah Negara) ini, diresmikan secara langsung oleh Menteri Agama dan gedung baru tersebut diperuntukan bagi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI). Usai memotong pita sebagai simbolis peresmian gedung, bapak Menteri kemudian melihat langsung bangunan yang berdiri di tanah seluas 2.500 M persegi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.